Moto Gp adalah salah satu cabang olahraga paling berbahaya di dunia. Sering kali para rider harus bersinggungan dengan malaikat pencabut nyawa sepanjang jalannya balapan. Sebut saja beberapa rider Moto GP yang meninggal di lintasan seperti Marco Simoncelli, Daijiro Kato, Shoya Tomizawa dan yang terbaru adalah hari ini di kelas Moto 2 saat sesi latihan bebas, yaitu Luis Salom.
Disadur dari situs motogp.com Luis Salom mengalami kecelakaan hebat di Turn 12 sirkuit Catalunya, Barcelona saat sesi latihan bebas ke-2. Kecelakaan tersebut mengakibatkan sirkuit harus steril selama kurang lebih 25 menit. Dua unit ambulan kemudian di kirim untuk segara melakukan tindakan kepada pembalap berusia 24 tahun tersebut.
Karena kondisi Luis yang sangat kritis, pihak panitia melarikan ia ke rumah sakit General de Catalunya, namun nyawanya tidak dapat diselamatkan dan meninggal pada pukul 16:55 waktu setempat.
Luis Salom memulai debutnya pada kejuaraan dunia di Jerez pada tahun 2009 pada kelas 125cc. Ia berhasil meraih podium 25 kali termasuk sembilan kali menjuarai lomba di kelas Moto 3. Pada musim 2012 ia berhasil menjadi runner-up. Di ajang Moto 2 Luis berhasil podium sebanyak tiga kali dari 41 kali gelaran lomba.
Kami mewakili YROI Chabex & YROI Nusantara mengucapkan belasungkawa yang sedalam-dalamnya, semoga mendapatkan tempat terbaik di sisi Tuhan Yang Maha Esa dan semoga semangatnya terus tetap ada di lintasan.
| Luis Salom |
Disadur dari situs motogp.com Luis Salom mengalami kecelakaan hebat di Turn 12 sirkuit Catalunya, Barcelona saat sesi latihan bebas ke-2. Kecelakaan tersebut mengakibatkan sirkuit harus steril selama kurang lebih 25 menit. Dua unit ambulan kemudian di kirim untuk segara melakukan tindakan kepada pembalap berusia 24 tahun tersebut.
Karena kondisi Luis yang sangat kritis, pihak panitia melarikan ia ke rumah sakit General de Catalunya, namun nyawanya tidak dapat diselamatkan dan meninggal pada pukul 16:55 waktu setempat.
Luis Salom memulai debutnya pada kejuaraan dunia di Jerez pada tahun 2009 pada kelas 125cc. Ia berhasil meraih podium 25 kali termasuk sembilan kali menjuarai lomba di kelas Moto 3. Pada musim 2012 ia berhasil menjadi runner-up. Di ajang Moto 2 Luis berhasil podium sebanyak tiga kali dari 41 kali gelaran lomba.
Kami mewakili YROI Chabex & YROI Nusantara mengucapkan belasungkawa yang sedalam-dalamnya, semoga mendapatkan tempat terbaik di sisi Tuhan Yang Maha Esa dan semoga semangatnya terus tetap ada di lintasan.
R.I.P Luis Salom